Kebutuhan terhadap sarana penyimpanan mobile
yang ringkas dan berkapasitas besar sangatlah penting. Hal ini pun ditawarkan
oleh sebuah alat bernama Fasetto Link. Alat ini menyediakan sarana penyimpanan
berupa SSD berkapasitas 2TB dalam ukuran yang sangat kecil.
Memiliki Fasetto Link, Anda pun bisa menyimpan
berbagai jenis file dengan cepat. Baik itu berupa gambar ataupun video. Untuk
mengambil file yang tersimpan di Fasetto Link pun tidak terlalu sulit. Anda
tidak perlu menggunakan kabel USB atau sejenisnya.
Alat ini digunakan dengan menggunakan jaringan
WiFi. Anda akan memperoleh aplikasi yang berguna untuk men-streaming file yang
tersimpan di dalamnya. Dengan begitu, cara pengambilan pun bakal lebih ringkas.
Tidak perlu ribet dengan lilitan kabel, dan tetap bisa digunakan meski tanpa
ada akses internet.
Menariknya alat ini juga memiliki ketahanan
yang kokoh. Produsen Fasetto Link mengungkapkan kalau alat ini memiliki
ketahanan terhadap goncangan. Tidak ketinggalan, sarana penyimpanan mobile ini
juga dilengkapi dengan sertifikasi IP68 yang menjadi bukti kalau perangkat
tersebut tahan terhadap air. Untuk sarana pengisian baterai, tersedia port
USB-C.
Tersedia beberapa versi kapasitas Fasetto Link.
Mulai dari 256 GB, 512 GB, hingga 2 TB. Masing-masing dipatok dengan banderol
349 USD, 499 USD, serta 1.149 USD. Tersedia pula aksesoris berupa baterai
tambahan serta ekspansi LTE yang dipatok dengan banderol masing-masing 29 USD
dan 149 USD.
Alat ini masih belum tersedia di pasaran. Pihak
Fasetto masih hanya melayani pre-order. Menurut rencana, alat ini akan mulai
dikirimkan kepada para pemesan pada bulan April mendatang. Tertarik?
No comments:
Post a Comment